Tulang Bisa Dijahit?

Tahukah kamu bahwa benang jahit tulang dapat dibuat dari material plastik? Benar, produk tersebut dapat dibuat dengan material yang bernama UHMWPE. Uniknya, walaupun aplikasinya sangat berbeda, material ini ternyata mirip dengan material pada botol shampo loh. Seperti kata pepatah, serupa tapi tak sama, botol shampo terbuat dari HDPE (High Density Polyethylene) sedangkan benang jahit tulang terbuat dari UHMWPE (Ultra High Molecular Weight Polyethylene).
Dari namanya, kita tahu bahwa kedua material termasuk jenis polimer (plastik) berupa polietilen yang memiliki struktur seperti gambar diatas. Yang membedakan antara kedua material ini salah satunya ada pada panjang rantainya loh. UHMWPE memiliki rantai yang sangat panjang jika dibandingkan dengan HDPE

Selain panjang, rantai-rantai polimer ini juga tersusun sangat teratur. Dua rantai yang berdekatan akan berikatan dengan ikatan sekunder antar rantai yang sebenarnya tidak terlalu kuat, namun tetap memiliki dampak besar apabila jumlahnya baik.
Karena rantai-rantai UHMWPE sangat panjang dan teratur, ikatan sekundernya sangat banyak sehingga material ini menjadi sangat kuat. Kekuatan UHMWPE dapat mencapai 3000 MPa atau sekitar 3x lebih kuat dari baja berkekuatan tinggi. Selain itu, pemutusan serat UHMWPE lebih rapi dibandingkan kabel baja sehingga penggunaan UHMWPE jauh lebih aman bagi lingkungan sekitar